Peresmian Masjid Wahdatuh Thullab RT. 36 oleh Wali Kota Balikpapan

Pada Minggu (17/07/2016), Masjid Wahdatuth Thullab salah satu Masjid di Kelurahan Karang Rejo tepatnya terletak di Jl. Swadaya RT. 36 No. 29 diresmikan oleh Walikota Balikpapan, Bapak H.M. Rizal Effendi, SE.  Ketua Pembangunan Masjid Wahdatuth Thullab, H. Slamet Sungkono, S.Pd, MM.Pd menyampaikan bahwa dana iuran swadaya masyarakat untuk membangun dan merovasi Masjid ini mencapai nilai 2,9 Milyar Rupiah. Dana sebesar itu berasal dari dana hibah Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur, Pemerintah Kota Balikpapan dan sumbangan para donatur yang berasal dari 6 RT yaitu RT. 35, 36, 37, 38, 43 dan RT. 44 Kelurahan Karang Rejo. H. Rustam Agus selaku Ketua Takmir Masjid Wahdatuth Thullab menjelaskan mengenai sejarah berdirinya Masjid. Tanah Masjid awalnya bersalah dari hibah warga yang bernama Ibu Kenyik dan terbangun sebuah langgar dengan ukuran 8x8 Meter.  Pada tahun 1999 mulai dibangun menjadi Masjid dan pada tahun 2007 areal Masjid dilebarkan dengan membeli tanah di sekitar Masjid seharga Tujuh Puluh Lima Juta Rupiah.  Saat ini Masjid wahdatuth Thullab menjadi  bangunan tiga lantai dengan kegiatan selain ibadah Sholat juga kegiatan lainnya diantaranya TPA, Pengajian rutin mingguan dan khataman Al Qur'an.

Dalam sambutannya Walikota Balikpapan, Bapak H.M. Rizal Effendi, berpesan agar memakmurkan Masjid yang sudah ada. Walikota Balikpapan sangat menghormati perjuangan para Panitia Pembangunan Masjid karena hanya melibatkan donatur dan tidak turun ke jalan, "Dengan menyumbang Masjid kita tidak akan bangkrut tapi dapat turut mengantarkan kita sebagai pemegang kunci surga", ungkapnya.  Selanjutnya dikatakan bahwa tantangan terbesar adalah justru saat Masjid telah selesai dibangun.  Kadangkala ada timbul permasalahan antar pengurus Masjid karena kurang menjalin komunikasi dengan baik, selain itu yang terberat adalah ketika memakmurkan Masjid. Dirinya pun berpesan agar melibatkan para remaja yang ada di wilayah Masjid Wahdatuht Thullab dalam kegiatan keagamaan.

Pada peresmian kali ini diadakan penandatanganan prasasti peresmian, pemotongan tumpeng dan pemotongan pita oleh Bapak Wali Kota Balikpapan.  Turut hadir Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Balikpapan, Sholahudin Siregar, Camat Balikpapan Tengah, Boedi Liliono dan Lurah Karang Rejo, Ernu Ogan.