Kegiatan Kampung Sedekah
Kegiatan Halte Sedekah Di Beberapa Titik:
Berdirinya Kampung sedekah diawali oleh Gerakan sedekah jum’at, gerakan ini didasari firman ALLAH SWT yang tercantum dalam Al Qur’an Surat Al Baqarah ayat 261, yang artinya: “Perumpamaan orang yang menginfakkan hartanya dijalan Allah seperti sebutir biji yang menumbuhkan tujuh tangkai, pada setiap tangkai ada seratus biji. Allah melipatgandakan bagi siapa yang DIA kehendaki, dan Allah Maha Luas (Karunia-NYA), lagi Maha Mengetahui”. Sebagaimana juga tertulis dalam Hadist yang artinya: “Ibnu Qayyim berkata, (Sedekah di hari jum’at dibanding dengan sedekah di hari lain adalah seperti sedekah di bulan Ramadhan dibandingkan sedekah di bulan-bulan selainnya)”. menginggat warga Kelurahan Karang Rejo mayoritas beragama muslim, pada awalnya hanya dilakukan oleh Lurah Karang Rejo Periode 2018 s/d Maret 2024 dan ditangkap oleh warga (Tokoh Masyarakat) yang berdomisili di Wilayah Kelurahan Karang Rejo dengan mengeluarkan ide untuk mengadakan halte sedekah di RT dengan kompensasi beliau bersedia menyediakan halte sedekah dan memberikan isi halte sedekah pada saat launching halte sedekah di RT.
Awalnya berlangsung halte sedekah di Kelurahan Karang rejo dimulai pada awal Februari 2022, telah di launching 4 halte sedekah di wilayah RT, hingga berkembang sampai 70 halte yang tersebar di 87 RT wilayah Kelurahan Karang Rejo pada bulan Juni 2023, adapun isi dari halte sedekah yakni bahan makanan pokok sehari-hari yakni sayur, telor, ikan, ayam, daging, tempe, tahu, indomie dan sebagainya, serta barang-barang lain juga boleh seperti baju layak pakai, buku-buku sekolah atau bacaan ilmiah dan sebagainya, adapun kegiatan halte sedekah dilaksanakan setiap hari jum'at, jadwalnya ditentukan oleh pengurus halte sedekah,
Memperhatikan gerakan sedekah ini sangat berkembang Camat Balikpapan Tengah menginformasikan dan melaporkan kegiatan tersebut kepada Wali Kota Balikpapan, dan akhirnya Wali Kota Balikpapan berinisiatif untuk menetapkan Kelurahan Karang Rejo sebagai Kampung Tematik bertema Kampung Sedekah pada tanggal 3 Juli 2023, dengan tujuan agar kegiatan itu terstruktur dan terorganisasi dengan baik.
Kampung sedekah yang telah di Launching oleh Wali Kota Balikpapan pada tanggal 12 Agustus 2024 di Kelurahan Karang Rejo yang merupakan inovasi unggulan Kelurahan Karang Rejo sehingga mengantarkan hingga meraih juara 1 Regional III tingkat Nasional pada lomba Kelurahan Tahun 2023.